Wisata Batu Mentas Belitung yang Menyajikan Keindahan Alam
Kunjungi tempat wisata Batu Mentas Belitung dan nikmati keindahan alam yang ada di sana. Eksplor alam di sana bersama keluarga, sanak saudara atau orang terkasih.
Belitung adalah salah satu tempat yang terkenal dengan keindahan pantainya. Akan tetapi, ada juga tempat wisata yang menyajikan keindahan alam asri dan cukup memanjakan mata dan menghilangkan stres pikiran.
Batu Mentas Belitung adalah rekomendasi terbaik dan bisa masuk list rempat liburan nanti. Pesona alam dari tempat wisata ini cukup menakjubkan, Anda juga bisa memakai paket wisata Belitung yang sekarang banyak digunakan wisatawan agar lebih mudah selama liburan.
Hal-Hal Penting Tentang Wisata Batu Mentas Belitung
Tempat wisata Batu Mentas di Belitung terletak pada kawasan hutan Lindung yang ada di Gunung Tajam. Tempat ini merupakan produk wisata Desa Wadau.
Batu Mantas sendiri merupakan destinasi wisata yang menyajikan keindahan alam cantik. Sangat cocok sebagai tempat berlibur keluarga, pasangan, atau kolega.
Hawanya yang sejuk dan asri, membuat wisata Batu Mentas Belitung bisa memberikan energi positif pada diri Anda serta mampu meredakan stres karena beban kerja. Jika Anda ingin berkunjung ke destinasi wisata alam ini, berikut adalah detail ulasan informasi yang perlu diketahui:
- Latar Belakang Wisata Batu Mentas
Sebelum datang ke tempat wisata satu ini, ketahui cerita atau latar belakang dari Batu Mentas terlebih dulu. Anda perlu tahu bahwa Batu Mentas merupakan wilayah penangkaran tarsius bancanus sartator serta tempat tumbuh kembang flora khas dari Belitung yang sudah terancam punah.
Tempat wisata ini sudah berdiri sejak tahun 2012. Tidak hanya Tarsius yang dilindungi, beberapa hewan langka juga ada di sini, diantaranya burung siauw, tupai kalaras, rusa, hingga pelanduk.
- Rute Menuju Batu Mentas
Dengan segala keunikan yang ada di wisata Batu Mentas Belitung, pastinya Anda begitu tertarik untuk berkunjung bila berlibur ke sini. Maka, rute untuk menuju ke Batu Mentas, bisa Anda tempuh dari Bandara dengan jarak tempuh 17km.
Akan tetapi, jika Anda dari pusat kota Tanjung Pandan, jarak tempuhnya 25km. Anda bisa menggunakan bus atau mobil dan akses menuju ke sini juga lancar karena sudah aspal mulus.
- Lokasi, Harga Tiket, dan Jam Buka
Lokasi detail dari Batu Mentas adalah Desa Kelakak Datuk, Kecamatan Datau, Belitung Barat, Bangka Belitung. Harga tiketnya sendiri sekitar Rp 17.000. Wisata dibuka dari jam 08.00 – 17.30 WIB.
- Fasilitas yang Ada di Batu Mentas
Tempat wisata Batu Mentas Belitung sudah berdiri sejak tahun 2014, tentu saja di sini memiliki fasilitas yang cukup lengkap. Untuk memberikan kenyamanan kepada pengunjung, inilah fasilitas pendukung yang ada di dalam wisata :
- Area outbond
- Gazebo
- Rumah makan
- Mushola
- Kamar mandi
- Penginapan rumah pohon.
- Kegiatan Seru di Batu Mentas
Keindahan yang dihadirkan Batu Mentas memang sangat memanjakan mata. Anda tidak hanya menikmati pemandangan saja, tapi ada banyak kegiatan lainnya yang bisa dilakukan, yaitu :
- Hiking
Karena berada di area hutan lindung, ada trakking yang bisa Anda lewati sehingga dapat melakukan hiking.
- Arung Jeram
Sungai di tempat ini memang sangat jernih, sangat cocok untuk melakukan olahraga arung jeram.
- Outbond
Wisata Batu Mentas Belitung memiliki fasilitas outbond yang bisa Anda gunakan. Rasakan adrenalin melewati beragam tantangan dan misi.
- Menyaksikan Flora dan Fauna Langka
Seperti yang telah kami jelaskan, Batu Mentas melindungi flora dan fauna yang hampir punah dan pengunjung bisa menyaksikannya dengan mengikuti aturan.
- Berenang
Selain arung jeram, Anda juga bisa berenang di sungai jernih. Bahkan airnya sangat segar untuk mandi.
Tujuan berwisata adalah bersenang-senang, tapi tidak salahnya juga belajar tentang flora dan fauna di wisata Batu Mentas Belitung. Jika Anda ke Belitung, masukkan tempat wisata ini ke daftar liburan Anda nanti.
Keyword : wisata Batu Mentas Belitung